Selasa, 26 September 2017

LAUNCHING GANTANGAN INTERCONE GT ENTERPRISE DIPADATI KICAU MANIA JABODETABEK



Joglo -  Intercone GT Enterprise bersama Radjawali Indonesia sukses menggelar lomba yang bertajuk Launching Gantangan Intercone GT Enterprise yang  berlokasi di area Intercone, Joglo, Kembangan, Jakarta Barat, Minggu, 24 September 2017, lalu. Berkat kolaborasi Mr Handoko RI dan Mr Anwar, event ini berjalan meriah dengan hadirnya kicaumania dari Jakarta dan sekitarnya.
“Alhamdullilah launching gantangan Regency berjalan meriah. Terimakasih yang sudah berkenan hadir dan kami ucapkan selamat kepada para pemenang,” ungkap Anwar selaku Ketua Panitia event ini.
Banyaknya peserta yang datang membuat kompetisi berjalan cukup seru. Murai Batu bernama Pajero milik Febi dari Gunners Jakarta harus bersaing cukup ketat dengan kontestan lainnya, hingga berhasil finish di posisi pertama di kelas Muray Batu Panglima. Merasa yakin Pajero pasti menang lagi, Febi kembali menurunkan Pajero disesi berikutnya Muray Batu Radjawali, ia pun kembali bertengger di peringkat Pertama.

Prestasi ini cukup membanggakan lantaran lawan yang dihadapi terbilang burung – burung gaco, bahkan dari sebagian kontestan lainnya banyak yang tidak berhasil, padahal sudah tampil cukup maksimal.
Selain diramaikan oleh kicaumania Jakarta, dari Tangerang juga turut hadir yaitu KIMCI SF, singgle fighter ini berhasil mendapat nominasi di kelas Kenari STD Umum GT. Sementara ALZA BC yang datang dari Kebon Jeruk berhasil memborong 5 juara yaitu, Kelas Love Bird Panglima Juara 1 & 4, Kelas Love Bird Radjawali Juara 1 & 6 dan Kelas Love Bird GT Juara 2 “saya puas dengan penampilan Purbaya hari ini” ucap Ilyas.

Diakhir acara, panitia dan segenap crew Intercone GT Enterprise kembali mengingatkan dan mengundang kicau mania untuk hadir pada acara latber rutin setiap Selasa & Minggu siang,” Ungkap Anwar.//Mumuh//


LATBER LENGGANG JAKARTA ENTERPRISE, TERUS DI SERBU KICAUMANIA


Kemayoran, Latber Lenggang Jakarta Enterprise yang di nahkodai oleh Agung Angmor, kini menjadi salah satu Primadona latihan yang ada di wilayah Kemayoran, Tepatnya untuk wilayah Jakarta Pusat menjadi salah satu daya tarik tersendiri kicaumania untuk hadir kelapangan ini, Jadwal gantang siang setiap hari  Selasa, Sabtu dan Minggu, untuk gantang malam ada di hari Rabu, Latber Lenggang Jakarta Enterprise selalu ramai setiap kali gelaran di adakan, terlihat Latber hari Sabtu, 23 September 2017 cukup banyak animo yang datang rata-rata diatas 500-an.
Sudah beberapa kali latber dilaksanakan, dan dalam setiap minggunya komunitas kicaumania bertambah banyak. Wilayah Jakarta Pusat merupakan salah satu sentral yang cukup banyak penggemarnya, tak heran kicaumania di wilayah Jakarta Pusat cukup membludak setiap melaksanaka latber dan Latpres.

Selain itu daya tarik lain dari Latber Lenggang Jakarta Enterprise di Jakarta Pusat ini yaitu lokasi serta lapangan yang berada di samping arena kuliner yang mana kicaumania bisa mendapatkan sajian menu makanan yang enak. Ditambah lagi inovasi inovasi yang selalu di ciptakan oleh Mr Agung Angmor di lapangan. //Mumuh//



Senin, 25 September 2017

LOMBA BURUNG BERKICAU PIALA DANRAMIL 07 KEMBANGAN BERLANGSUNG MERIAH



Kembangan - Kamis cerah yang bertepatan dengan libur nasional Tahun Baru Hijriah menyelimuti Lapangan Pos RW 10, Meruya Utara, Kembangan, Jakarta Barat, tepatnya saat pelaksanaan lomba burung berkicau piala Danramil 07 Kembangan (21/09/2017). Lomba yang digagas Uda Padang dan Om Handoko RI cukup berhasil dalam pelaksaannya. Walaupun cuaca sangat terik, tetapi tak menyurutkan animo kicaumannia yang datang.

Pelaksanaan lomba Piala Danramil 07 Kembangan diikuti kicaumania dari berbagai wilayah di Jakarta, Tangerang kota, Banten, Tangerang Selatan, Bekasi, Depok serta dari Lampung. Kurang lebih 1000 tiket yang terjual dari 27 kelas yang dimainkan berlangsung tertib dan menjadi contoh daerah lainnya gelaran non teriak betul-betul dilaksanakan cukup baik dan penonton berada  diluar arena.
Pelaksanaan lomba berlangsung menarik dan hampir semua jenis burung yang dimainkan cukup merata. Kelas bergensi Muray Batu Danramil berhasil di raih oleh mr Ketu besutan Naga dan Ibonk dari Sersan BC. Sedangkan untuk kelas Cucak Ijo Danramil diraih oleh Diablo milik Andiysis dari All Star SF.

Love bird Kelas Panglima yang menjadi kelas primadona para pecinta love bird, Juara 1 berhasil diraih oleh Camry milik Pipin dan Chandra dari AK 47 SF, sementara Juara ke-2 di raih oleh Edane milik Hendri dari Adam Enterprise.
Di akhir acara keluar Sebagai terbaik di single fighter jatuh ketangan  DVBC SF dan yang terbaik di di BC jatuh ke tangan KOPI HITAM BC, Penyerahan piala di lakukan oleh Om Handoko RI, dan beliau menyampaikan ucapan terima kasih atas partisipasi para kicaumania yang telah ikut serta dalam gelaran Danramil Cup ini, dan terciptanya suasana lomba yang sportif dan tertib dari semua peserta, sampai jumpa kembali di gelaran Latber dan Latres rutin Radjawali Meruya. Pungkas Om Handoko.//Mumuh//



DIGUYUR HUJAN DERAS, LATBER-AN LENGGANG JAKARTA ENTERPRISE TETAP BERJALAN



Kemayoran -  Hujan deras yang mengguyur sebagian kota Jakarta malam ini (Rabu, 20/09/2017)dan sekitarnya tidak mengurungkan niat para kicaumania untuk tetap datang ke Lenggang Jakarta Enterprise untuk melatih burung gacoannnya pada gelaran latihan bersama rutin setiap Rabu malam. Meski hujan masih mengguyur deras, Namun latberan tetap berjalan seperti biasanya hingga sesi kelas terakhir.
Catatan prestasi yang berhasil diukir dalam gelaran malam ini yaitu di kelas Pleci, Naura milik Agis/Ujang tampil apik dan tuntas dalam membawakan isian lagu-lagu andalannya dan berhasil duduk di posisi pertama Kelas Pleci Kemayoran. Sementara di kelas Love Bird, MP4 milik Mr Lee dari gemilang 14420 berhasil cetak nyeri dengan perolehan juara pertama di Kelas Love Bird Paud A.

Di penghujung gelaran, panitia mengucapkan terima kasih kepada kicaumania Jakarta yang tetap semangat melatih gacoannya di Lenggang Jakarta Enterprise, meski lokasi di guyur hujan deras sekali pun.//Mumuh//

KLG SF STABIL DI JALUR JUARA LOVE BIRD


Kemayoran - Prestasi semua burung Lovebird dari KLG SF memang cukup mencuri perhatian peserta. Termasuk pada latberan Lenggang Jakarta Enterprise, Kemayoran, Jakarta Pusat, (19/9/2017) siang. Pada latberan itu, semua burung dari KLG SF besutan Mr Yono tampil memukau bersama alunan suara ngekeknya yang panjang dengan durasi aktif. Alhasil, KLG SF memboyong beberapa piala pada kelas Love Bird (Love Bird Bebas Aksi A Juara 1, 2, 6, Kelas Love Bird Lenggang Juara 3 & 10, Kelas Love Bird Paud A & B Juara 1, 2, 6 & 9).

Prestasi KLG SF ini memang tak lepas dari penampilannya di berbagai event sebelumnya. Menurut penuturan Yono KLG SF, sudah sering memukau juri maupun Lovebird mania lewat penampilan apiknya.//Mumuh//


RAJA BESET BERHASIL MERAIH DOUBLE WINNER PADA LATPRES TAMAN SEMANAN INDAH


Semanan - Gelaran LATPRES Taman Semanan Indah bersama Radjawali Indonesia yang diselenggarakan pada Minggu (17/09/2017) berjalan lancar dan sukses dipadati peserta hingga akhir acara. Mengambil tempat di lokasi gantangan yang terletak di Food Court Taman Semanan Indah, Jl. Taman Semanan Raya, Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat,   event komando Mr. Udin selaku Ketua Pelaksana ini mampu menyedot antusias kicaumania dari Jakarta dan Tangerang untuk hadir mensupport ajang kontes burung berkicau kawalan Juri Radjawali Indonesia.

Hampir semua kelas selalu Full gantangan, seperti halnya dikelas murai batu, lovebird, cucak hijau, juga kenari yang dihuni gaco-gaco sarat prestasi andalan kicaumania hingga menyuguhkan sengitnya persaingan menempati kursi kejuaraan.

Seperti halnya dikelas Cucak Hijau, Raja Beset besutan Bu Piping berhasil menaklukkan performa rival-rivalnya di kelas Cucak Hijau TSI dan Radjawali, sehingga sukses menyabet predikat double winner. Roll lagu rapat dibalut variasi tembakan senjata andalan yang telak terdengar hingga pinggir gantangan menjadi point penentu juri untuk memberikan bendera kemenangan dibawah nomor gantangan. Segudang prestasi telah diraih Raja Beset, hingga membuktikan kestabilannya sebagai salah satu cucak hijau terbaik di kelasnya. “ Alhamdulillah, Raja Beset Pegasus tampil maksimal hari ini,” ucap Bu Piping yang juga selalu di damping oleh sang suami.

Di kelas Love Bird TSI, Morena besutan Ach Riki dari Asea Baru berhasil meraih juara pertama, mengalahkan saingannya meisin besutan Mr Ucup dari Cengkareng, Penampilan Nyi udin besutan Fais pada kelas Balibu Pemula komunitas menjadi penutup sessi gelaran LATPRES Taman Semanan Indah kali ini.

Mr. Udin yang mewakili seluruh jajaran panitia Taman Semanan Indah menyampaikan terimakasih kepada seluruh kicaumania yang telah mendukung suksesnya gelaran hari ini serta memohon maaf yang sebesar-besarnya apabila terdapat kekurangan. “ Sampai jumpa di gelaran kami berikutnya,setiap hari Rabu dan Minggu” tambahnya. //Mumuh//